Jumat, 30 Desember 2011

Bintangku


Karya : Diyah Deviyanti

Disini, aku duduk terdiam..
Tanpa lelah memandangmu yang begitu indah..
Terkadang aku ingin terbang..
Hanya untuk bersamamu lebih dekat..

Rabu, 23 November 2011

Jeritan Hatiku


Karya : Diyah Deviyanti

Menjeritku perlahan menahan perih ini..
Dalam tangisan hati yang melawan rasa marah dan gelisah..
Aku yang hanya bisa terpaku dan terdiam..
Ketika berada pada keharusan mengeluarkan semua amarah..

Cara Menghadapi Masalah

Penulis : Diyah Deviyanti



Pandangi masalah dengan sebelah mata. Ketika seseorang mendapatkan masalah, logika dan kenyataannya akan merasa lemah, marah, benci, tidak berguna, sia-sia, dan lain-lain. Jadi sebenarnya masalah itu apa ? coba kita lihat contohnya, anak kecil menangis karena tidak diberikan boneka yang dia suka. Letak masalahnya itu dimana ? masalahnya bukan dia menangis tapi karena dia tidak diberikan boneka, sedangkan menangis itu tanda adanya masalah. Masalah itu menurut pandangan sederhana saya adalah suatu kejadian atau kenyataan yang di alami tidak sesuai dengan harapan.

Senin, 21 November 2011

My Life

Karya : Diyah Deviyanti



Aku pengembara amatir,.
Yang selalu inginkan hal baru dalam diary cerita hidupku,.
Peran kehidupan yang selalu buatku tersenyum dan bahagia,.
Serta yang terkadang membuatku menangis dan merasa lemah,.
Semuanya akan di abadikan dalam setiap episode kisah nyataku,.

Sabtu, 19 November 2011

Percakapan Cacing dan Burung


Penulis : Diyah Deviyanti
Cacing : "bosan dengan keadaan ini, kena panas cuma bisa menggeliat diatas tanah dan akhirnya mati, sementara Burung masih tetap bisa terbang"
Burung : "kalo kamu hidup diatas tanah, sudah dari dulu keturunanmu punah Cing, aku makan semuanya. Tapi kenyataannya kamu sampai sekarang masih bisa hidup karena kamu bisa berjalan didalam tanah"

Minggu, 13 November 2011

Ngaur :D

Karya : Diyah Deviyanti

Disebuah kota dengan hiruk pikuknya kehidupan masing-masing manusia,.
Ada seorang anak gadis yang kebingungan harus bagaimana lagi,.
Ia terus mencoba menjawab semua pertanyaan yang ada dikepalanya,.
Semakin mencoba, semakin membuatnya merasa sakit,.

Selasa, 01 November 2011

Bahagiaku


Karya : Diyah Deviyanti

Dunia ini bukan milikku,.
Tapi dunia adalah tempatku sekarang,.
Tempat dimana aku bisa menjadi semua yang aku mau,.

Dunia ini terlihat seram bagi sebagian orang,.
Tapi sangat mengasyikkan buatku,.
Karena disini,.
Aku memiliki kesempatan melakukan apa yang aku mau,.

Jiwa Berbicara

Penulis : Mrs. Piggy


Mengkaji rasa dalam nyata , mengukir kata dalam cerita. Cerita sederhana nan penuh makna. Perjalanan hidup tersimpan jadi kenangan. Semua manusia ingin hidupnya ada dalam kesenangan agar selalu bahagia, terutama dari segi lahir (materi) barulah bathinnya akan merasa puas. Kebahagiaan hanyalah bisa dirasakan oleh masing-masing dengan cara penilaian yang berlainan pula.

Senin, 31 Oktober 2011

You

Karya : Mrs. Piggy

Untaian kata
Yang melekat dilayar putih ini
Untaian setiap kata
Telah memberi tanda

Pengharapan

Karya : Mrs. Piggy

Jika jujur itu menyakitkan ...
Aku rela dibohongi asal itu membuatku tersenyum ...
Tapi kenyataannya bohong ini membuatku lemah ...
Mungkinkah jujur akan buatku hancur ...

Belum Ada(Karena Penulisnya mungkin lupa memberikan judul) :D

Karya : Princes

Kau membuatku bertanya banyak hal tentang apa itu cinta
Seperti apa jatuh cinta
Dan bagaimana saling cinta

Apa ada cinta selamanya
Kata mereka cinta itu indah
Ya aku pernah merasakan indahnya cinta
Kata mereka jatuh cinta itu berjuta rasanya
Dan iya aku juga pernah mengalaminya

Persahabatan

Karya : Mrs. Piggy

Ada tawa ada tangis yang tercipta ...
Iringi langkah ...
Pasti indah dunia terasa ...
Bersama tepiskan asa ...

Minggu, 30 Oktober 2011

Kanker Ini Sahabatku

Penulis : Diyah Deviyanti


Dipagi yang dingin ini, saya enggan terus tidur dalam hangatnya sebuah selimut karena pikiran saya sepertinya udah melayang-layang kemana - mana yang terus mencoba memikirkan topik ini. Padahal saya orang yang sangat tidak bisa dingin, biasanya tidur nyenyak atau bersin - bersin. Hehe
Sebelum saya meneruskan artikel ini, pertama akan saya jelaskan sedikit defenisi tentang kanker. Kanker menurut salah satu sumber digoogle yang saya baca adalah adalah suatu kondisi dimana sel telah kehilangan pengendalian dan mekanisme normalnya, sehingga mengalami pertumbuhan yang tidak normal, cepat dan tidak terkendali. Sedangkan contoh kanker yaitu, kanker payudara, kanker otak, kanker rahim, kanker darah,  kanker kulit, kanker paru - paru,dll (http://chayow-kanker.blogspot.com/2008/12/definisi-kanker.html).

Pilihanku

Karya : Diyah Deviyanti

Kucoba terus menerawang lorong itu. .
Semakin dekat tapi tetap kurasakan gelap. .
Dengan segenap keberanianku tak berhenti melangkah. .
Hingga kutemukah titik putih yang penuh dengan rahasia. .

Dilema

Karya : Princes

Aku sendiri tak tau apa yg aku fikirkan
Jenuh, hampa, sepi, marah, sedih, menyesal
Ingin aku lari jauh dari semua itu

Ingin aku lari ke hutan sendiri, bertemankan hewan dan pepohonan, menghirup udaranya yang segar memenuhi rongga paru-paruku yang terasa begitu penuh sesak. .
Ingin aku mengenggelam kan diri ku ke dasar lautan sendiri bersama ikan2 dan terumbu karang. Bercanda bersama penghuni lautan lain nya.
Ingin aku terbang tinggi ke angkasa, bersantai sejenak diatas awan putih bercanda dengan burung-burung
Hingga malam tiba dan bintang-bintang pun bertaburan mendendangkan lagu malam. .
Aku pun ingin mencurahkan isi hatiku pada rembulan dan mengatakan "aku sedang bosan bulan

Sabtu, 29 Oktober 2011

Kalimat Dalam Puisinya

Penulis : Diyah Deviyanti



Pagi ini kuterbangun tanpa seseorang yang begitu lucu, manja, periang, baik, dan sangat kusayang disampingku. Semua ini berawal ketika waktu itu dia harus pergi untuk selama-lamanya meninggalkan aku dan keluargaku. Kini, pagiku terasa sepi tanpa canda dan tawanya, pagiku terasa membosankan tanpa tingkahnya yang begitu manja, hanya bonekanya yang bisa kupandang tanpa berbicara ketika aku bangun, tanpa mencium pipiku dengan manja ketika kumemegangnya.
Hidupku dan keluargaku sangat bahagia ketika dia masih bersama kami, ketika dia selalu mengisi hari-hari dengan semua sifatnya yang membuat kami rindu ketika sehari saja tidak melihatnya.

Kau dan Perasaanku

Karya : Princes

Tiada rasa paling berharga selain bisa mencintaimu
Tiada rasa yang bisa membuatku tak karuan selain merindukanmu
Tak kan ceria pagiku tanpa sapaanmu
Tak akan menyenangkan siangku tanpa berbincang denganmu

Maaf

Karya : Princes

Maaf kan aku jika perasaan sayang ini akan berubah menjadi bosan
Maafkan aku jika perasaan ini akan aku hilang kan dari hatiku
Sejujurnya aku tak pernah menginginkan semua itu terjadi

Mana Baiknya

Karya : Princes

Berdua ataupun sendiri tak ada bedanya
Berdua tapi merasa sendiri
Merasa sendiri tspi berdua
Berdua... Tapi saling tak enak hati,, ada kecanggungan diantara kita,, tak ada saling rayu dan mesra
Merasa sendiri... tapi ada kau disisiku ternyata ada sosok yang selalu merajuk dan seolah tak mau tau apa mauku....
Apa lebih baik aku sendiri atau tetap bertahan berdua tetapi hambar...???

Rindu Siapa

Karya : Princes

Taukah dia tentang rasa sayang yang ada dihati ini masih bersemi atas namanya...
Taukah dia tentang rindu kepadanya yang selalu menyiksa malamku
Taukah dia tentang betapa sakitnya aku menekan perasaan itu sampai jauh...
Jauh didasar hatiku,, agar tak menguap ke permukaan yang akan membuatku menahan sesak melawan semua rasa itu....

Isi Hatiku

Karya : H

Berikan ku yang terbaik
Awal hariku yang indah adalah ketika ku mulai mengingat namamu
Didalam fikiranku hanya ada namamu
Setiap aku mau beraktivitas aku selalu mengingatmu
Setiap hari-hariku penuh dengan namamu
Didalam jiwaku ada dirimu

Bukan aku takut mati
Tetapi aku takut ketika kau jauh dariku
Dan aku lebih takut jika aku melupakanmu
Dan lebih aku takut lagi ketika aku kehilangan dirimu

Jumat, 28 Oktober 2011

Mama Tercinta

Karya : Diyah Deviyanti 

Matahari suatu saat mungkin akan redup. .
Air kelak bisa jadi akan habis. .
Batu yang kokoh suatu ketika pasti akan hancur. .

Tapi. .Cinta dan Sayangku padamu Mama. .
Gak akan pernah redup seperti matahari. .
Gak akan kubiarkn habis seperti air. .
Gak mungkin pernah hancur seperti tanah. .
Besarnya cintaku padamu tidak akan pernah terhingga sampai masa apapun. .

Sore Ini

Karya : Diyah Deviyanti 


Dengan tenang kupandangi langit sore ini,.
Tumpahan warnanya yang tidak beraturan memberi makna tersendiri,.
Membuatku terpaku sejenak dan mencoba menerka dengan perasaaaku,.

Ingin kuberbisik pelan dan berkata “aku ingin terbang”,.
Karena rasa lelahku terkadang meracuni anganku,.
Membuatku hanya bisa mengumpat diri sendiri,.

Kamis, 27 Oktober 2011

Pantaskah Kamu Sombong ?

Penulis : Diyah Deviyanti

Hmmm,,Hujan-hujan seperti ini enaknya lompat kekasur terus tidur deh, hehe. Tapi saya gak, saya lebih memilih madangin layar dan menari-narikan jemari saya dipapan yang jika diinjak bisa menciptakan sesuatu yang bermakna, seru dan seperti bermain dalam imajinasi yang begitu luas. Aduh, kebanyakan curhat nih, hehe. Yaudah, yuk langsung ke topiknya saja.
Dalam tulisan ini, saya mencoba mengambil topik yang kalau mengukur kemampuan saya jelas saya tidak banyak memiliki pengetuhuan tentang topik ini, tapi rasa ingin yang mendorong saya untuk menocba menjabarkannya. Topik yang saya maksud adalah “sombong”, dalam banyak konteks dan pendapat jelas berbeda cara penjabaran tapi dapat saya simpulkan bahwa intinya tidak jauh berbeda.

Rabu, 26 Oktober 2011

Jangan Marah :D

Penulis : Diyah Deviyanti 

1x dibuat marah,,Aku masih bisa bersabar,.
2x dibuat marah,,Aku masih ingin bersabar,.
3x dibuat marah,,Aku masih bisa diam,.
4x dibuat marah,,terpaksa Aku "berdoa semoga Allah mengampuni",.
5x dibuat marah,,MasyaAllah begitu halus setan merasuki perasaan manusia,.
6x dibuat marah,,kuberdoa "kuatkan kesabaran hamba ya Allah",.
7x dibuat marah,,oohh baru sadar ternyata ... memang gak punya hati !!

Syukurku

Karya : Diyah Deviyanti

Percikan hujan yang menyinariku di bawah jendela,.
Sedikit menenangkan hatiku yang sedang galau,.
Warna awan yang putih dan hitam, serta langit yang biru,.
Seakan tersenyum dan menyapaku yang terus memandanginya,.
Seolah mereka tau apa yang aku rasakan,.
Dan terus mencoba membantuku di balik diamnya,.

Kesempurnaan dari Kekurangan

Penulis : Diyah Deviyanti

Setiap orang memiliki kelebihan dan kekurangan. Ketika kita melihat kelebihan pada diri kita, kita merasa orang yang paling sempurna di dunia ini tapi ketika kita mengetahui kekurangan kita, kita merasa lemah, kecil, tidak percaya diri dan gak bisa mensyukuri apa yang kita miliki. Yang akan dibahas disini adalah bagaimana caranya membuat kekurangan menjadi kesempurnaan karena setiap orang mempunyai masalah yang berbeda-beda terhadap kekurangannya dan memiliki keinginan yang sama yaitu INGIN TERLIHAT dan SELALU SEMPURNA.